Monday, November 27, 2006

Kampanye Hari Tanpa Belanja 2006

Buy Nothing Day (BND) Campaign atau Kampanye Hari Tanpa Belanja (HTB)adalah kampanye tahunan yang kami adakan sejak tahun 2002. Pada awalnya, kampanye tersebut diinisiasi oleh Adbusters (Kanada) dan telah mendapat respon dari para 'cultural jammers' di seluruh dunia termasuk kami di Indonesia. Untuk mengetahui lebih lanjut Buy Nothing Day, silahkan buka www.adbusters.org, atau http://kunci.or.id/htb.

Tahun ini, HTB/BND akan kami adakan pada 21-22 November 2006, bertempat di Kinoki, sebuah ruang alternatif untuk sinema di Yogyakarta.

Beberapa kegiatan yang kami lakukan adalah pameran instalasi tentang sampah oleh Angki Purbandono, diskusi, serta peluncuran blog tentang kisah belanja orang Indonesia (http://kisahbelanja.blogspot.com). Blog ini kami luncurkan untuk mendokumentasikan kisah belanja orang Indonesia, perilaku konsumsi orang Indonesia, dan untuk masa depan, kami mengharapkan blog ini bisa menjadi rujukan bagi siapa saja yang ingin melakukan studi tentang konsumsi atau studi budaya materi dalam konteks Indonesia.

Nantikan transkrip diskusi "Hari Tanpa Belanja sebagai Gerakan Sosial Baru" bersama Dr Nicolaas Warouw, di blog ini!

No comments: